Momentum HUT ke-496 Kota Jakarta bermakna harapan untuk membuat Jakarta menjadi kota global dan berskala internasional.
DKI Jakarta dinilai telah menunjukkan karakter dan katahanan yang luar biasa menghadapi tantangan dan perubahan. Mulai dari Sunda Kelapa hingga menjadi Ibu Kota Negara Indonesia.
"Pertumbuhan dan transformasi telah mengubah jakarta dari kota kecil menjadi kota megapolitan, menjadi pusat aktivitas nasional. Jakarta telah menjadi tujuan bagi penduduk dari berbagai daerah di Indonesia untuk meningkatkan kualitas hidup mereka," kata Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono pada upacara HUT ke-496 Jakarta di Monas, yang dipantau secara online, Kamis (22/6)
Di usia ke-496, Jakarta terus menjadi kota yang tangguh dalam upaya sejajar dengan kota-kota maju dunia. Setelah menyandang status sebagai Ibu Kota Negara, DKI Jakarta akan bertransformasi menjadi kota global yangg berperan sebagai simpul utama dalam jaringan ekonomi dunia. Tidak heran jika saat ini, Jakarta memiliki dampak langsung dalam pusat sosial ekonomi dunia.
"Prioritas perekonomian jakarta dalam periode 2023 -2026 adalah memperkuat peran Jakarta sebagai pusat pertumbuhan ekonomi," kata dia.
Sementara, Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono, menghadiri malam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-496 Kota Jakarta di Jakarta Fair Kemayoran 2023. Dalam acara yang dimeriahkan dengan kembang api tersebut, Sekda Joko menegaskan, di usia 496 tahun, Kota Jakarta akan tetap menjadi pusat perekonomian, budaya, ekonomi, dan simpul pertemuan suku bangsa yang ada di Indonesia dan dunia.