Tahun lalu, melalui program listrik desa, PLN telah mengaliri 200 desa.
PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) (Persero) mempercepat program elektrifikasi di 31 pulau wilayah 3T (terluar, terdepan, dan tertinggal) Jawa Timur sepanjang 2023. Penargetan program ini dikerjakan oleh Unit Induk Distribusi Jawa Timur (UID Jatim).
General Manager PLN UID Jatim Lasiran mengatakan, penggalakan program ini sebagai upaya menjadikan tenaga listrik untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat.
Tahun lalu, melalui program listrik desa, PLN telah mengaliri 200 desa dengan jaringan tegangan menengah (JTM) sepanjang 114,18 kilometer sirkuit (kms), jaringan tegangan rendah (JTR) sepanjang 330,68 kms.
"PLN akan memfokuskan elektrifikasi di wilayah 3T khususnya kepulauan di Sumenep dan Bawean pada 2023," katanya dalam keterangan, Sabtu (4/2).
Lasiran menyebut, pascapandemi, pihaknya terus menggiatkan elektrifikasi di wilayah 3T termasuk pulau-pulau di Sumenep, dari 48 pulau berpenghuni sudah 15 pulau yang terlistriki PLN. Upaya melistriki ini tidak terlepas dari berbagai kendala seperti kondisi medan yang sulit dan berbukit-bukit, gelombang tinggi dan sebagainya.