Korban langsung dibawa oleh rekannya menuju RSUD Intan Jaya dan selanjutnya dievakuasi ke Nabire untuk mendapat perawatan lebih lanjut.
Kepolisian melakukan pelacakan terhadap orang tak dikenal (OTK) yang telah menghujam warga bernama Hajar Ramadhan di Papua, Jumat (3/2).
Kepala Bidang Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo mengatakan, kejadian berawal dari pelaku yang berjalan dari arah bawah Kampung Bilogai menuju simpang Palopo.
“Pada pukul 10.30 WIT, korban sedang melakukan aktifitas dan memperbaiki sepeda motor di Bengkel Simpang Palopo miliknya sendiri,” katanya dalam keterangan, Jumat (3/2).
Ia melanjutkan, pelaku langsung menghampiri korban dan melakukan aksi pembacokan. Tindakan keji itu dilakukan menggunakan sebuah parang.
Alhasil, korban mengalami luka di bagian kepala sebelah kiri. Bahkan lengan kiri dan empat jarinya putus.