Nasional

Polisi fokus evakuasi pekerja tambang Sawahlunto

Dedi menyebut, saat itu para pekerja lubang memulai aktifitas penambangan yang diketahui oleh Dian Firdaus selaku Kepala Teknik Tambang.

Jumat, 09 Desember 2022 14:30

Kepolisian kini berfokus untuk evakuasi para pekerja tambang yang terjebak dalam luban tambang. Mereka terjebak setelah insiden ledakan tambang batu bara pada IUP PT NAL di Sawah Lunto, Sumatera Barat. 

Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo mengatakan, ada enam orang para pekerja yang tidak sempat keluar dari lubang. Sementara ada sembilan orang lainnya yang sudah keluar.

"Fokus utama saat ini adalah evakuasi korban dulu," kata Dedi saat dikonfirmasi, Jumat (9/12).

Dedi menyampaikan, hal itu menjadi alasan pihaknya belum memprioritaskan penyelidikan untuk mencari tahu penyebab ledakan. Apalagi belum diketahui persis bagaimana kondisi di dalam lubang.

"Masih didalami oleh Polres, dan Polda Sumbar turun untuk mengawal proses penyelidikan," ujarnya.

Immanuel Christian Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait