Nasional

Polisi periksa 7 saksi ledakan di Asrama Polisi Sukoharjo

Saksi-saksi yang diperiksa merupakan pengirim dan penerima paket serta Satuan Intelkam Polresta Surakarta.

Senin, 26 September 2022 13:49

Kepolisian telah memeriksa pengirim dan penerima paket terkait ledakan di dekat Asrama Polisi (Aspol) Arumbara, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah (Jateng), pada Senin (26/6). Pemeriksaan juga dilakukan terhadap Satuan Intelkam Polresta Surakarta.

Kapolda Jateng, Irjen Ahmad Luthfi, mengatakan, totalnya ada 7 saksi yang telah diperiksa. Pengirim merupakan sebuah CV di Indramayu, Jawa Barat (Jabar), dan membenarkan melakukan pengiriman paket tersebut.

"Sementara dari pihak penerima, membenarkan pernah memesan paket sebanyak 2 kali. Sedangkan dari anggota Sat Intelkam Polresta Surakarta, membenarkan telah melakukan operasi pengamanan barang bukti," katanya dalam keterangan, Senin (26/9).

Karenanya, Luthfi menegaskan, ledakan di dekat Aspol Arumbara tidak terkait aksi terorisme. Sampel barang bukti sudah diamankan dan sisanya dimusnahkan (disposal). 

"Dipastikan bukan bom dan tidak terkait terorisme," ujarnya.

Immanuel Christian Reporter
Fatah Hidayat Sidiq Editor

Tag Terkait

Berita Terkait