Nasional

Polri sumbangkan US$100.000 untuk kontribusi keamanan wilayah Melanesian

Hal itu sejalan dengan peran aktif Polri dalam mengembangkan strategi keamanan regional kepada MSG.

Selasa, 29 Maret 2022 14:35

Divisi Hubungan Internasional (DivHubinter) Polri turut andil dalam kontribusi keuangan guna mendukung pengembangan keamanan wilayah Melanesian Spearhead Group (MSG) Regional Security Strategy (RSS). Kontribusi itu diwujudkan dengan sumbangan sebesar US$100.000.

Untuk diketahui, MSG adalah organisasi internasional yang terdiri dari empat negara di Melanesia, yaitu Fiji, Papua Nugini, Kepulauan Solomon, dan Vanuatu, serta Front Pembebasan Nasional Kanak dan Sosialis dari Kaledonia Baru. Pada Juni 2015, Indonesia diterima sebagai anggota rekan.

Kadiv Hubinter Irjen Johni Asadoma mengatakan, hal itu sejalan dengan peran aktif Polri dalam mengembangkan strategi keamanan regional kepada MSG. Setelah pada lima tahun lalu Pertemuan Menteri Kepolisian (PMM) MSG kedua yang dilaksanakan pada 14 Maret 2017 di Jakarta.

"Polri dengan bangga mengumumkan bahwa inisiatif tersebut di atas telah terpenuhi hari ini, melalui selesainya acara serah terima, dan transfer dana sebesar US$100.000, dari Polri ke Sekretariat MSG," kata Johni dalam acara serah terima sumbangan sukarela dari Polri hingga kelompok tombak Melanesia untuk mengembangkan strategi keamanan regional di Hotel Sheraton Grand Jakarta Gandaria City, Jakarta Selatan, Selasa (29/3).

Johni menekankan, Polri berharap dapat bekerja sama dengan anggota RSS lainnya dan sekretariat. Kerja sama ini dalam memanfaatkan dan menyalurkan sumbangan sebagaimana mestinya. 

Immanuel Christian Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait