Presiden Jokowi memperingatkan agar para menterinya tidak melakukan korupsi.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan susunan Menteri dan Para Pejabat Setingkat Menteri Periode 2019-2024. Pengumuman kabinet dilakukan di Istana Kepresidenan, Jakarta.
Presiden Jokowi dan Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin menamakan kabinetnya dengan Kabinet Indonesia Maju.
Kali ini, Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin berbusana batik. Tidak seperti pengumuman kabinet kerja sebelumnya saat Jokowi dan para menteri menggunakan seragam kemeja putih.
Pada awal pengumuman menteri, Jokowi berharap dalam jangka pendek, yaitu lima tahun ke depan akan fokus pada penciptaan lapangan kerja seluas-luasnya. Juga, pemberdayaan usaha kecil dan menengah, serta melalui pengembangan SDM, dan peningkatan investasi.
Jokowi memperkenalkan para menterinya sambil duduk bersila di Istana pada pukul 08.30 WIB.