Nasional

Puan harap pelonggaran masker tak membuat masyarakat abai dengan prokes

Puan mangapresiasi kebijakan pemerintah terkait pelonggaran penggunaan masker di tengah masyarakat.

Rabu, 18 Mei 2022 16:13

Ketua DPR, Puan Maharani, meminta masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan meskipun pemerintah telah memutuskan untuk melonggarkan kebijakan penggunaan masker di ruang terbuka. Dia berharap, kebijakan pelonggaran penggunaan masker tidak ditanggapi dengan euforia berlebihan sehingga abai terhadap protokol kesehatan lainnya.

"Protokol kesehatan lain seperti mencuci tangan dengan sabun tidak hanya mencegah Covid-19 saja, tapi juga penyakit lain," kata Puan dalam keterangannya kepada Rabu (18/5).

Puan menyarankan masyarakat menjadikan protokol kesehatan sebagai patokan dalam beraktivitas.

"Masker yang kita pakai akan mencegah berbagai macam penyakit yang ditularkan lewat udara.  Protokol kesehatan melindungi diri dan keluarga. Jangan terlalu euforia karena pelonggaran penggunaan masker ini," katanya.

Selain itu, politikus PDI Perjuangan ini juga meminta masyarakat tetap untuk selalu memperhatikan kondisi kesehatan. Apalagi, Indonesia kini mulai memasukin musim pancaroba yang rentan memunculkan berbagai penyakit.

Marselinus Gual Reporter
Ayu mumpuni Editor

Tag Terkait

Berita Terkait