Nasional

Ribuan orang diungsikan akibat kebakaran di Tebet Jaksel

Kebakaran yang terjadi lebih dari empat jam di Kampung Bali Matraman, Tebet, Jakarta Selatan, membuat ribuan orang diungsikan.

Rabu, 10 Juli 2019 18:09

Kebakaran yang terjadi lebih dari empat jam di Kampung Bali Matraman, Tebet, Jakarta Selatan, membuat ribuan orang diungsikan.

Sekitar 1.400 warga mengungsi akibat rumah mereka ludes hangus dalam kebakaran yang melanda permukiman padat penduduk di lingkungan Rukun Warga (RW) 07 Kampung Bali Matraman, Manggarai Selatan, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (10/7) siang.

"Ada sekitar 300 keluarga atau sekitar 1.400 jiwa menjadi korban kebakaran yang diduga dipicu kompor salah satu warga meledak," kata Ketua Lembaga Musyawarah Kelurahan Manggarai Selatan, Permana, di Jakarta, Rabu (10/7).

Dia mengatakan, saat ini warga yang menjadi korban kebakaran diungsikan ke tiga titik di lingkungan RW 09 yang bersebelahan dengan lokasi kebakaran.

Ketua RW 9 Chodirin mengatakan, sekitar 1.400 warga RW 7 diungsikan ke Sekolah Dasar (SD) Lapangan Merah, Masjid At Taufik, dan Masjid Nurul Huda.

Sukirno Reporter
Sukirno Editor

Tag Terkait

Berita Terkait