Nasional

Siasat Polri mengamankan tradisi mudik Lebaran 2022

Sejumlah strategi disiapkan kepolisian untuk memastikan ritual mudik jelang Lebaran lancar.

Senin, 25 April 2022 06:02

Sepuluh hari menjelang Lebaran, Dwi Hermawan, 26 tahun, mulai memersiapkan diri untuk menggelar ritual mudik. Selain berkemas, kendaraan pribadi yang bakal digunakan untuk mudik juga telah diservis. Bersama keluarganya, Dwi memutuskan bakal pulang ke kampung halaman di Wonogiri, Jawa Tengah via jalur darat. 

“Karena saat ini masih pandemi juga. Jadi, lebih baik pakai mobil pribadi aja sih. Kalau kendaraan umum, takut juga karena akan ada banyak orang kan,” ujar Dwi, saat berbincang dengan Alinea.id, Sabtu (23/4)

Meski harus berkendara berjam-jam di jalan, Dwi meyakini mudik kali ini bakal lancar. Selain karena berangkat lebih awal, pegawai di salah satu perusahaan swasta itu juga yakin ia dan keluarganya tak akan terjebak kemacetan. 

“Rasanya, kalau untuk macet, enggak mungkin. Saya baca-baca berita, kepolisian kan sudah punya rencana buat ngatur lalu lintas kalau terjadi kemacetan nanti,” tutur Dwi.

Sependapat dengan Dwi, Yogi Dwi Saputra, 28 tahun, juga meyakini mudik Lebaran kali ini bakal lancar. Itu disimpulkan Yogi berbasis pengalamannya saat pulang ke kampung halamannya di Temanggung, Jawa Tengah, tahun lalu. 

Achmad Al Fiqri Reporter
Christian D Simbolon Editor

Tag Terkait

Berita Terkait