Nasional

Kemendikbudristek: Teknologi jadi lompatan peningkatan kualitas pendidikan

Peristiwa yang terjadi seluruh dunia dengan pandemi Covid-19, menyebabkan peran teknologi menjadi sangat penting di kehidupan sehari-hari.

Selasa, 11 Oktober 2022 21:36

Kepala Pusat Data dan Informasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Hasan Chabibie menyampaikan, teknologi akan menjadi sarana peningkatan kualitas pendidikan

“Teknologi akan menjadi sebuah sarana untuk kita melakukan lompatan peningkatan kualitas pendidikan ke depan,” kata Hasan dalam acara yang bertajuk “Kuliah Umum PembaTIK Level 4 2022, Berkolaborasi dan Bertransformasi Menumbuhkan Ekosistem Digital Menuju Merdeka Belajar oleh Kemendikbudristek secara daring, Rabu (11/10).

Dia mengatakan, peristiwa yang terjadi seluruh dunia dengan pandemi Covid-19, menyebabkan peran teknologi menjadi sangat penting di kehidupan sehari-hari. Apa lagi dengan proses pembelajaran di sekolah dan perkuliahan, mau pun kebutuhan lainnya.

“Singkatnya dengan teknologi yang hadir dalam dua tahun terakhir ini, kita bisa mengambil banyak sekali pelajaran dan tentu saja butuh penguatan, butuh peningkatan literasi sehingga kemudian teknologi yang sudah kita rasakan manfaatnya ini betul-betul bisa semakin membumi,” tuturnya.

Sementara, tokoh Pendidikan dan Pakar Teknologi Informatika Richardus Eko Indrajit mengatakan, dunia pendidikan semestinya bersiap menghadapi era metaverse, mengingat perkembangan zaman yang semakin modern dan kemajuan teknologi yang semakin pesat.

Raihan Putra Tjahjafajar Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait