Nasional

Tingkat keterisian bed RS meningkat, warga diminta waspada Covid-19

Kendati belum terjadi lonjakan, jelas dia, peningkatan kasus terus terjadi dan diiringi oleh keterisian tempat tidur di rumah sakit.

Kamis, 04 Mei 2023 14:15

Kasus Covid-19 di Indonesia terus mengalami peningkatan. Per Rabu (3/5) kemarin tercatat 2.647 kasus konfirmasi Covid-19 di Indonesia dengan 25 kasus kematian. Kenaikan kasus juga diiringi peningkatan perawatan pasien di rumah sakit.

Data dari RS Online pada Rabu (3/5) pukul 14.00 WIB dan dinas kesehatan provinsi menunjukkan, keterisian bed atau BOR di rumah sakit secara nasional sebesar 8,1% dari 42.293 tempat tidur yang ada. Ini mencakup bed isolasi maupun bed intensif.

Pada 3 Mei itu, sebanyak lima rumah sakit mengalami peningkatan keterisian lebih dari 50%. Yaitu RSUP Dr M Djamil, RS Dr Tadjuddin Chalid, MPH, RSP Dr Ario Wirawan, RSUP Prof Dr R.D. Kandou, dan RSUP Dr Kariadi.

Dari 1 Januari hingga 3 Mei 2023, total pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit sebanyak 22.666. Sementara pasien yang masih dirawat hingga Rabu (3/5), berjumlah 2.696, terdiri dari 2.556 pasien isolasi dan 140 pasien intensif.

Menurut juru bicara Kementerian Kesehatan Mohammad Syahril, dari 22.666 pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit itu sebanyak 7.813 pasien atau 34,5% belum mendapatkan vaksinasi. Pasien lansia mendominasi.

Hermansah Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait