Nasional

TNI-Polri kendalikan keamanan di Tembagapura

Pemerintah kuasai wilayah Tembagapura pascakontak tembak.

Rabu, 18 Maret 2020 23:04

Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menyampaikan bahwa pemerintah sudah berhasil menguasai wilayah Tembagapura, Kebupaten Mimika, Papua, pascakontak tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).

"Oleh sebab itu ditangani oleh polisi, aparat keamanan di follow up-lah. Ada yang ditangkap (anggota KKB)," kata Mahfud melalui video conference, Jakarta, Rabu (18/3).

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini mengklaim secara umum pendekatan yang dilakukan pemerintah terhadap Papua melalui kesejahteraan.

"Sementara di bidang Hankam kita menggunakan pendekatan ketertiban dan keamanan. Itu biasa penegakan hukum," jelas dia.

Tembagapura beberapa hari lalu sempat memanas hingga terjadi gelombang pengungsi. Aparat gabungan TNI dan Polri yang berada di sana terus mengantisipasi pergerakan KKB yang akan memasuki wilayah Distrik Tembagapura dari kawasan Distrik Jila.

Akbar Ridwan Reporter
Fathor Rasi Editor

Tag Terkait

Berita Terkait