Nasional

Transjakarta terima 664 aduan pelanggan soal saldo terpotong 2 kali

Keseluruhan aduan telah ditindaklanjuti dengan menghubungi pelanggan.

Rabu, 26 Oktober 2022 09:01

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) telah menerima 664 aduan pelanggan terkait saldo Kartu Uang Elektronik (KUE) yang terpotong dua kali saat melakukan tap in atau tap out di halte.

Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan Transjakarta Anang Rizkani Noor mengatakan, seluruh aduan yang masuk saat ini tengah diproses. Sedikitnya ada lebih dari 300 aduan yang telah dituntaskan.

"Saat ini, terdapat 664 aduan. Sebanyak 353 telah merespon dan telah diberikan kartu pengganti," kata Anang dalam keterangan resmi, dikutip Rabu (26/10).

Adapun kata Anang, sebanyak 12 pelanggan menolak memberikan data. Sementara, 299 pelanggan sisanya belum memberikan respon.

Kendati demikian, Anang menekankan, pihaknya hingga saat ini masih terus memproses keluhan pelanggan dalam masa transisi tarif integrasi.

Gempita Surya Reporter
Ayu mumpuni Editor

Tag Terkait

Berita Terkait