Nasional

Transmisi lokal Covid-19 Kalbar terjadi di 3 daerah

Sebelumnya hanya di Kota Pontianak.

Rabu, 06 Mei 2020 16:31

Bertambah dua daerah transmisi lokal coronavirus baru (Covid-19) di Kalimantan Barat (Kalbar). Sebelumnya hanya di Kota Pontianak.

"(Penambahan di) Kota Singkawang dan Kabupaten Ketapang," kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalbar, Harisson, di Pontianak, Selasa (6/5).

Pun telah ditetapkan pemerintah pusat per hari ini. Keputusan berdasarkan pola penyebaran SARS-CoV-2.

Harisson menerangkan, transmisi lokal menunjukkan terjadinya penularan antarpenduduk di daerah tersebut. Masyarakat pun diminta ekstra hati-hati. Tetap di rumah dan sering cuci tangan dengan sabun, misalnya.

"Kita tidak tahu siapa yang sudah tertular karena dari pengalaman terhadap beberapa pasien yang terkonfirmasi positif, mereka dalam kondisi sehat-sehat saja selama masa pemantauan," paparnya.

Fatah Hidayat Sidiq Reporter
Fatah Hidayat Sidiq Editor

Tag Terkait

Berita Terkait