Ucapan Presiden Joko Widodo terkait propaganda Rusia berujung pelaporan ke Bareskrim Mabes Polri sebagai berita bohong alias hoaks.
Ucapan Presiden Joko Widodo terkait propaganda Rusia berujung pelaporan ke Bareskrim Mabes Polri sebagai berita bohong alias hoaks.
Masyarakat Independen Anti Hoaks dan Berita Bohong melaporkan Presiden Jokowi ke Bareskrim Polri terkait ucapan pidatonya di Surabaya, Sabtu (2/1) lalu.
Ketua Umum Serikat Independen Rakyat Indonesia (SIRI) Hasan Basri menilai pidato Jokowi yang mengucapkan adanya tim sukses menyiarkan sebuah propaganda Rusia tidak elok untuk dikatakan seorang Presiden.
Hasan menafsirkan pidato tersebut seolah-olah akan ada negara asing yang terlibat dalam politik Indonesia. Menurutnya, ucapan tersebut telah banyak menimbulkan kegaduhan di masyarakat.
"Sebab itu, keresahan yang ada di masyarakat telah menimbulkan berbagai opini, dan opini ini sangat tidak baik bagi kami yang berasal dari unsur independen," kata Hasan di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta, Kamis (7/1).