Nasional

Upaya Pemprov DKI tingkatkan pelayanan air bersih bagi warga Marunda Kepu

Pembangunan ini merupakan respons cepat atas kebutuhan air bersih warga Marunda Kepu.

Jumat, 16 Desember 2022 13:21

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui PAM Jaya berupaya meningkatkan pelayanan air bersih kepada masyarakat Jakarta. Salah satunya, melalui inovasi pembangunan reservoir komunal atau ground water tank di Marunda Kepu, Jakarta Utara.

Pembangunan ini merupakan respons cepat atas kebutuhan air bersih warga Marunda Kepu. Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono mengatakan, keberadaan reservoir komunal saat ini mampu menyediakan suplai air di wilayah tersebut.

"Pembangunan reservoir komunal atau ground water tank merupakan inovasi dan solusi pemenuhan kebutuhan air bersih bagi warga Marunda Kepu. Saya sampaikan apresiasi kepada PAM JAYA dan semua pihak yang telah bekerja sama meningkatkan pelayananan ketersediaan air bersih hingga ke ujung wilayah Jakarta ini," kata Heru dalam tinjauannya ke Kampung Nelayan Marunda, Jakarta Utara, Jumat (16/12).

Heru menegaskan, realisasi pemenuhan 100% kebutuhan air minum perpipaan bagi seluruh warga Jakarta pada tahun 2030 akan terus diupayakan Pemprov DKI Jakarta.

Salah satunya, dengan melakukan pembangunan perpipaan sepanjang 4.000 kilometer yang akan dibangun secara bertahap dalam dua tahun ke depan (2023-2024).

Gempita Surya Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait