Indonesia berhasil meraih gelar ganda putri di Swiss Open 2024. Sementara dua finalis lain ditundukkan lawan-lawan mereka.
Ribka Sugiarto memegang bola pertama terarah kepada Lin Wan-ching. Adu pukul sengit terjadi hingga 16 kali saling silang. Sabetan krusial terayun dari raket Lanny Tria Mayasari.
Ia melayangkan shuttlecock tepat ke belakang punggung pasangan China Taipei di seberang net. Lawannya salah pengertian, saling menunggu siapa yang akan mengambil bola itu.
Konfigurasi mereka rusak seketika, begitu pula konsentrasinya. Terkejut, Hsu Ya-ching bergerak mundur, masih mampu membungkuk. Ia mengungkit bola yang hampir jatuh ke lantai.
Tapi pengembaliannya tanggung, langsung disambar Lanny ketika mengambang di atas jaring. Sambaran itu menukik tajam, jatuh ke bidang lapangan kosong di sisi kanan belakang, jauh dari jangkauan lawan.
Skor berubah 6-1 di set ketiga menjadi titik tolak kemenangan pasangan ganda putri Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto. Lawannya lantas kembali salah pengertian, selisih poin menjauh 7-1.