Olahraga

Komdis PSSI jatuhkan hukuman kepada 6 pihak, siapa saja?

Sidang komite disiplin menjatuhkan hukuman kepada 6 pihak pada 7 kasus berbeda. Mulai dari klub (2), pemain (3), dan official klub (1).

Minggu, 11 Desember 2022 15:50

Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI), mengumumkan hasil sidang komite disiplin yang digelar pada 8 Desember.

Dalam keterangan resminya seperti yang dilansir dari portal resmi PSSI pada Minggu (11/12) menyebutkan, sidang komite disiplin menjatuhkan hukuman kepada enam pihak dari tujuh kasus yang disidangkan. Mulai dari klub (2), pemain (3), hingga official klub (1).

Kasus bek Borneo FC Diego Michiels dan penyerang Persija Jakarta Michael Krmencik, yang saling meludah dan sempat viral di media sosial mendapatkan perhatian khusus pada sidang komite disiplin. Komite disiplin memutuskan melarang keduanya bermain dalam beberapa laga, serta membayar denda.

"Menjatuhkan denda Rp10 juta," kata PSSI dalam keterangannya. 

Berikut hasil sidang Komite Disiplin PSSI pada 8 Desember 2022

Hermansah Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait