Layanan 4G maupun 5G akan disediakan di beberapa lokasi strategis.
Pemerintah menyiapkan 4G sebagai tulang punggung dan 5G experience selama MotoGP Mandalika 2022 berlangsung. Selain itu, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) bakal menambah bandwidth dan menyiapkan showcase 5G.
Langkah ini, kata Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Johnny G. Plate, adalah dukungan sektor infrastruktur telekomunikasi untuk menyukseskan perhelatan MotoGP Mandalika 2022.
"[Jaringan] 4G akan menjadi tulang punggung komunikasi, tetapi kita juga menyiapkan untuk 5G experience," ujarnya dalam keterangannya, Jumat (21/1). "Telkomsel, XL, dan Indosat Ooredoo pun sudah siap untuk 5G experience."
Layanan 4G maupun 5G akan disediakan di beberapa lokasi strategis. Titik berkumpulnya awak media, akomodasi, sekuriti, bandara, dan Sirkuit Mandalika, misalnya.
"Di kawasan Mandalika, kami siapkan dan kami akan jaga dengan baik. Juga disiapkan untuk Telkom milimeter wave untuk showcase demo 5G spektrum tinggi 26 dan 28 GHz. Itupun kita siapkan untuk mereka menyiapkan 5G experience," tuturnya.