Olahraga

PSSI jatuhkan sanksi kepada PSM, Persebaya, Bali United, PSS Sleman, dan Arema

PSSI menyebutkan, terdapat banyak pelanggaran yang ditemukan selama pekan ke-8 Liga 1 berjalan.

Kamis, 15 September 2022 20:11

Komite disiplin PSSI memberikan hukuman kepada beberapa klub Liga 1 2022/2023. PSSI memberikan sanksi karena mereka melanggar beberapa peraturan yang ada. Terdapat banyak pelanggaran yang ditemukan selama pekan ke-8 Liga 1 berjalan.

Berdasarkan hasil sidang Komite Disiplin PSSI pada 9 September 2022 yang dirilis pada Kamis (15/9), PSM Makassar mendapatkan tiga sanksi karena melakukan tiga pelanggaran saat melawan Persik Kediri pada 2 September.

Sanksi pertama, denda sebesar Rp50 juta dan larangan bermain sebanyak 4 pertandingan dikenakan kepada pemain PSM Makassar Willem Jan Pluim. Komite Disiplin PSSI menyebut, Willem mengucapkan kalimat penghinaan kepada perangkat pertandingan dan langsung mendapat kartu merah.

Sanksi kedua, denda sebesar Rp50 juta karena PSM Makassar terlambat memasuki lapangan pada babak kedua. Keterlambatan mereka membuat babak kedua harus mundur 1 menit 55 detik.

Sanksi ketiga, denda sebesar Rp20 juta karena pihak supporter PSM Makassar meneriakkan kalimat “Wasit Mafia” kepada perangkat pertandingan.

Martinus Hendrawan Wijaya Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait