Pemilu

Cek fakta: Jokowi bilang, konsumsi beras 29 juta ton dan surplus 2,8 juta ton

Menurut data Badan Pusat Statisik (BPS) produksi beras dari Januari 2018 hingga September 2018 sebesar 28,48 juta ton.

Senin, 18 Februari 2019 00:44

Menyoal masalah pangan, calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo mengatakan, sejak 2014 hingga kini impor beras turun. Dia berkata, produksi beras pada 1984, Indonesia swasembada 21 juta ton per tahun. Pada 2018, produksi beras 33 juta ton, konsumsi beras Indonesia 29 juta ton.

“Artinya, ada stok surplus hampir 2,8 juta ton,” kata Jokowi saat debat kedua Pilpres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/2).

BENAR

Menurut data Badan Pusat Statisik (BPS) produksi beras dari Januari 2018 hingga September 2018 sebesar 28,48 juta ton. Untuk potensi produksi pada Oktober 2018 hingga Desember 2018, BPS mencatat perkiraan potensi produksi sebesar 3,94 juta ton. Sehingga, perkiraan total produksi beras pada 2018 sebesar 32,42 juta ton.

Sementara itu, konsumsi beras dari Januari 2018 hingga September 2018 sebesar 22,11 juta ton. Untuk perkiraan konsumsi beras dari Oktober 2018 hingga Desember 2018 mencapai 7,45 juta ton.

Annisa Saumi Reporter
Fandy Hutari Editor

Tag Terkait

Berita Terkait