Pemilu

Diadukan Wanita Emas, DKPP gelar sidang etik Ketua KPU besok

Sidang etik digelar terbuka dan dapat dipantau via akun Facebook dan kanal YouTube DKPP.

Minggu, 12 Maret 2023 10:31

Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) akan menyidang Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Hasyim Asy'ari, pada Senin (13/3). Sidang tersebut digelar atas laporan dugaan pelanggaran kode etik penyelenggara pemilu (KEPP).

Sekretaris DKPP, Yudia Ramli, mengatakan, agenda sidang tersebut adalah mendengarkan keterangan pengadu dan teradu serta saksi-saksi atau pihak terkait yang dihadirkan. 

Sebelumnya, Hasyim dilaporkan Dendi Budiman dan Hasnaeni atau Wanita Emas. Aduan keduanya kepada DKPP teregister dalam Perkara Nomor 35-PKE-DKPP/II/2023 dan 39-PKE-DKPP/II/2023.

"DKPP telah memanggil semua pihak secara patut, yakni lima hari sebelum sidang pemeriksaan digelar," kata Yudia dalam keterangannya, Minggu (12/3).

Sidang kode etik ini terbuka untuk umum dan dapat dipantau via akun Facebook DKPP, @medsosdkpp, dan kanal YouTube DKPP. "Sehingga, masyarakat dan media massa dapat menyaksikan langsung jalannya sidang pemeriksaan ini," ucap Yudia.

Marselinus Gual Reporter
Fatah Hidayat Sidiq Editor

Tag Terkait

Berita Terkait