Pemilu

Petahana dan kandidat 02 adu program bangkitkan industri

Kandidat 01 ingin jadikan Indonesia barometer industri halal dunia, sedangkan kandidat 02 fokus untuk swasembada pangan dan energi.

Sabtu, 13 April 2019 23:01

Kedua kandidat presiden 2019-2024, cukup sengit berargumentasi tentang program-program perdagangan dan industri yang akan mereka terapkan, bila terpilih menjadi presiden 2019-2024.

Capres Jokowi janjikan neraca perdagangan tak defisit lagi

Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) menargetkan defisit neraca perdagangan yang membelenggu neraca pembayaran Indonesia selama 2018 akan menghilang, dengan berbagai kebijakan peningkatan ekspor dan pengurangan impor.

"Ke depan, saya yakin defisit neraca dagang akan hilang, kuncinya adalah dengan membangun industri dan juga hilirisasi. Itu menjadi kunci," kata Jokowi dalam Debat Kelima Pemilu Presiden 2019 di Jakarta, Sabtu (13/04/19).

Jokowi mengakui adanya defisit neraca perdagangan pada 2018, namun pada kuartal pertama 2019 ia mengutarakan bahwa neraca perdagangan sudah membaik. Hal tersebut terjadi sebagai dampak dari reformasi kebijakan di bidang ekspor dan industrialisasi dalam negeri yang terus menerus dilakukan.

Rina Suci Reporter
Mona Tobing Editor

Tag Terkait

Berita Terkait