Pemilu

PPP: Kalau capresnya bukan Ganjar, KIB berakhir

Pembubaran KIB dapat ditangguhkan atau bahkan koalisinya tetap berlanjut. Bila, tiap anggota koalisi memilih capres yang sama dengan PPP.

Jumat, 26 Mei 2023 13:43

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengisyaratkan, pembubaran Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) masih sangat mungkin terjadi. KIB berisikan PPP, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Golongan Karya (Golkar).

Ketua DPP PPP Achmad Baidowi atau Awi mengatakan, koalisinya memang belum memutuskan untuk membubarkan diri. Namun, penentuan calon presiden dari tiap anggota koalisi dapat menjadi pemicu.

"Kalau ternyata capresnya bukan Ganjar maka KIB akan berakhir dengan baik-baik," kata Awi kepada Alinea.id, Jumat (26/5).

Awi menyebut, pembubaran KIB dapat ditangguhkan atau bahkan koalisinya tetap berlanjut. Bila, tiap anggota koalisi memilih capres yang sama dengan PPP, yakni Ganjar Pranowo.

"Tetapi kalau ternyata capresnya sama, ya KIB lanjut," ujarnya.

Immanuel Christian Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait