Pemilu

Sebelum pemeriksaan di RSPAD, Ganjar puasa 8 jam

Pemeriksaan itu merupakan salah satu syarat maju di Pilpres 2024.

Sabtu, 21 Oktober 2023 21:32

Bakal calon presiden Ganjar Pranowo mengaku, tidak ada persiapan khusus untuk menjalani pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, besok (22/10). Pemeriksaan itu merupakan salah satu syarat maju di Pilpres 2024.

Ganjar mengatakan, hanya menjalani kegiatan puasa sebelum pemeriksaan. Itupun merupakan permintaan dokter.

"Enggak ada persiapan yang sifatnya khusus ya. Cuman dari dokter RSPAD diminta puasa saja mulai jam 8," katanya di Bakmi Millenial The Ground at Nipah, Jakarta Selatan, Sabtu (21/10).

Bahkan, dia menyampaikan, sudah merencanakan untuk berlari dari rumah menuju RSPAD Gatot Soebroto. Kegiatan tersebut bakal dilakukan bersama sang istri.

"Jadi sama istri sedang merencanakan, kalau dari rumah ke (RSPAD) Gatot Soebroto berapa kilometer ya. Kami mau lari saja ke sana," ujar Ganjar.

Immanuel Christian Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait