Pemilu

Survei Voxpol: 62,8% masyarakat tidak percaya janji politik

Hasil survei Voxpol menggambarkan masyarakat cenderung abai akan janji politik capres dan cawapres serta para caleg.

Jumat, 22 Maret 2019 11:01

Janji politik calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) rupanya tidak memengaruhi masyarakat untuk memilih salah satu paslon. Hasil survei Voxpol Center menunjukkan hanya 27,3% dari responden menjadikan janji capres dan cawapres sebagai rujukan pilihan. 

Voxpol Center melakukan survei kepada 1.220 responden dalam kurun waktu 26 Februari hingga 8 Maret 2019. Hasilnya, 63,5% janji politik yang dilontarkan capres dan cawapres rupanya tidak berpengaruh terhadap pilihan politik masyarakat. Hanya 27,3% yang terpengaruh akan janji politik. 

Direktur Eksekutif Voxpol Center, Pangi Syarwi Chaniago mengatakan persentase masyarakat tidak memercayai janji politik lebih besar yakni sebesar 62,8%. Sementara yang percaya hanya 24,7%. 

Hasil survei Voxpol juga menunjukkan angka kepercayaan masyarakat terhadap janji politik masing-masing paslon hanya sebesar 18.3%. Sebesar 70.4% masyarakat tidak tertarik terhadap janji-janji politik yang diumbar masing-masing calon.

Hasil survei juga menunjukkan masyarakat yang akan menagih janji politik calon yang nantinya terpilih hanya sebesar 16.6%. Sedangkan masyarakat yang tidak akan menagih janji politik lebih besar dengan jumlah 71.4%.

Ayu mumpuni Reporter
Mona Tobing Editor

Tag Terkait

Berita Terkait