Peristiwa

DPR dan Rusia perkuat kerja sama di berbagai sektor

Duta Besar Rusia untuk Indonesia, Sergei Gennadievich Tolchenov mengunjungi DPR.

Jumat, 07 Februari 2025 17:49
dpr dan rusia perkuat kerja sama di berbagai sektor

Duta Besar Rusia untuk Indonesia, Sergei Gennadievich Tolchenov mengunjungi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) di ruang delegasi DPR, kompleks MPR/DPR/DPD, Senayan, Jakarta, pada Jumat (7/2). Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad.

Dasco menyatakan diskusi yang dilakukan sangat produktif dan membawa banyak peluang untuk ditindaklanjuti oleh parlemen kedua negara serta Presiden Prabowo Subianto. Peluang tersebut yakni soal beasiswa mahasiswa Indonesia di Rusia, kerja sama dalam bidang perdagangan, bidang energi, ketahanan pangan, dan kemudian peningkatan kerja sama antarparlemen.

“Kami bicara banyak hal tadi tentang hubungan bilateral kedua negara yang akan kita lebih tingkatkan,” ujar Dasco di kompleks DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (7/2).

Dia menambahkan sejumlah ide dan gagasan yang telah dibahas segera ditindaklanjuti, baik melalui kerja sama antarparlemen maupun dengan penyampaian langsung kepada presiden demi semakin memperkuat hubungan bilateral Indonesia dan Rusia.

Dalam kesempatan itu, Dasco juga mengapresiasi dukungan Rusia terhadap keanggotaan penuh Indonesia di BRICS. “Ya, tadi sudah kami bicarakan dan juga apresiasi kepada pemerintah Rusia yang sudah mendukung kita menjadi keanggotaan penuh dalam waktu singkat,” kata dia.

Immanuel Christian
Immanuel Christian Reporter
Satriani Ari Wulan
Satriani Ari Wulan Editor

Tag Terkait

Berita Terkait