Peristiwa

Hungaria mengesahkan UU yang melarang parade LGBTQ+

Setelah undang-undang tersebut disahkan, beberapa ribu pengunjuk rasa berkumpul di luar gedung parlemen Hungaria.

Rabu, 19 Maret 2025 22:13
hungaria mengesahkan uu yang melarang parade lgbtq

Hungaria telah mengesahkan undang-undang yang melarang parade Pride. Pengesahan ini menjadi sebuah pukulan telak bagi komunitas LGBTQ+ di negara itu.

Undang-undang baru tersebut memungkinkan pihak berwenang menggunakan teknologi pengenalan wajah untuk mengidentifikasi dan menghukum peserta setelah kejadian.

Ini merupakan kelanjutan dari kampanye PM Viktor Orban selama bertahun-tahun yang menentang hak-hak LGBTQ+.

Pemerintahnya mempromosikan dirinya sebagai pendukung nilai-nilai keluarga tradisional dan pembela peradaban Kristen terhadap apa yang disebutnya "kegilaan gender," dengan mengklaim peraturan tersebut dimaksudkan untuk melindungi anak-anak dari "propaganda seksual."

Undang-undang mengkriminalisasi partisipasi dalam acara yang melanggar undang-undang 'perlindungan anak'

Fitra Iskandar
Fitra Iskandar Reporter
Fitra Iskandar
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait