Di Kallakuruchi, sebagian besar pengonsumsi minuman beralkohol oplosan adalah pekerja berupah harian.
Jumlah korban tewas miras oplosan ilegal pekan lalu di negara bagian Tamil Nadu, India selatan, terus bertambah. Sejauh ini, korban mencapai 57 orang. Polisi India juga telah menangkap lima orang karena kasus ini. Sementara penyelidikan masih terus berlangsung.
Beberapa warga di distrik Kallakuruchi di negara bagian tersebut dirawat di rumah sakit pada tanggal 18 Juni setelah mereka jatuh sakit karena mengonsumsi minuman keras beracun. Sekitar 156 orang masih dirawat karena penyakit seperti diare berlebihan.
Puluhan orang meninggal di India setiap tahunnya setelah meminum alkohol ilegal dari tempat penyulingan di jalan raya.
Para penyelundup sering menambahkan metanol - suatu bentuk alkohol yang sangat beracun yang kadang-kadang digunakan sebagai anti-beku - ke dalam campuran mereka untuk meningkatkan kekuatannya.
Jika tertelan bahkan dalam jumlah kecil, metanol dapat menyebabkan kebutaan, kerusakan hati dan kematian.