Peristiwa

Rokok dan alkohol membuat atlet Jepang Olimpiade 2024 dipulangkan

Merokok dan minum alkohol merupakan tindakan ilegal bagi anak di bawah usia 20 tahun di Jepang.

Jumat, 19 Juli 2024 15:08

Pesenam remaja Shoko Miyata telah ditarik dari tim Jepang untuk Olimpiade Paris. Pasalnya, ia ketahuan merokok dan mengonsumsi minuman alkohol.

Remaja berusia 19 tahun, peraih medali perunggu dunia dan kapten tim senam putri Jepang untuk Olimpiade tersebut, dipulangkan dari kamp pelatihan mereka di Monaco setelah mengakui bahwa dia telah melanggar kode etik mereka.

“Dengan konfirmasinya dan setelah berdiskusi dengan semua pihak, telah diputuskan bahwa dia akan mundur dari Olimpiade,” kata Sekretaris Jenderal Asosiasi Senam Jepang (JGA) Kenji Nishimura kepada wartawan di Tokyo.

Nishimura mengatakan asosiasi tersebut telah diberitahu bahwa Miyata terlihat merokok di tempat pribadi di Tokyo pada akhir Juni atau awal Juli.

Dia juga dilaporkan meminum alkohol di sebuah ruangan di pusat pelatihan nasional Jepang.

Fitra Iskandar Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait