Demokrat sempat dikabarkan keluar dari koalisi seiring adanya pertemuan dengan Ketua PDIP, Puan Maharani.
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), turut mengantarkan calon presiden Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, berangkat haji ke Tanah Suci, Kamis (22/6). Demokrat mengklaim, ini sebagai komitmen pihaknya tetap berada di dalam koalisi bersama Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai NasDem.
"Mas AHY dan Mas Anies memang dekat dan sudah bersahabat sejak lama. Ketika mendapatkan info beberapa waktu lalu kalau Mas Anies akan berangkat haji, Mas AHY pun menyempatkan diri mengantarkan kepergian Mas Anies dan keluarga ke Tanah Suci," ujar Kepala Badan Komunikasi Strategis Demokrat, Herzaky Mahendra Putra, dalam keterangannya, Jumat (23/6).
"Kebersamaan keduanya ini juga menunjukkan kalau Koalisi Perubahan tetap solid dan kompak. Demokrat tetap berkomitmen mendukung Anies Baswedan sebagai bacapres sebagaimana Piagam Perubahan yang sudah ditandatangani Ketum AHY," sambungnya.
Lebih jauh, Herzaky sesumbar bahwa banyak masyarakat yang menginginkan AHY sebagai pendamping Anies pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Namun, Partai Demokrat tetap berkomitmen menyerahkan keputusan tentang calon wakil presiden (cawapres) di tangan eks Gubernur DKI Jakarta itu.
"Memang banyak aspirasi masyarakat menginginkan Mas AHY. Hanya saja Demokrat sudah serahkan sepenuhnya ke Mas Anies," katanya.