Politik

Car free night ala Ridwan Kamil bisa tekan tawuran di Jakarta?

Wacana car free night mirip dengan car free day, hanya bedanya dilakukan malam hari.

Minggu, 06 Oktober 2024 06:06

Tawuran antarpelajar dan antarwarga kerap kali terjadi di Jakarta. Calon Gubernur DKI Jakarta, Ridwan Kamil, punya solusi untuk menekan angka tawuran. Dia bakal mengadakan car free night atau malam bebas kendaraan. Dia mengatakan, car free night mirip dengan car free day, yang akan menampilkan pameran kesenian dan UMKM.

“Tapi malam hari. Kita akan adakan sebulan sekali di seluruh kecamatan dan panitianya antarkampung,” kata Ridwan di acara “Suara Pelajar, Masa Depan Jakarta, Kongkow Pelajar se-Jakarta” di Kantor DPD Golkar DKI Jakarta, Sabtu (28/9), seperti dikutip dari Antara.

Dia menilai, orang-orang yang biasa ikut tawuran akan akrab karena selalu dijadikan panitia car free night.

Menurut pengamat kebijakan publik dari Universitas Trisakti, Trubus Rahardiansah, program ini tidak efektif untuk menangani tawuran. Ridwan, kata Trubus, seharusnya menyadari persoalan silaturahmi yang minim, sehingga menyebabkan tawuran.

Bagi Trubus, di Jakarta ada pembagian kelompok dan kelas. Misalnya, mereka yang tinggal di Pondok Indah, Jakarta Selatan, dengan orang-orang yang tinggal di Rawa Bebek, Jakarta Utara. Begitu pula dengan anak-anak yang mengenyam pendidikan di sekolah unggulan atau bukan.

Immanuel Christian Reporter
Fandy Hutari Editor

Tag Terkait

Berita Terkait