Ganjar tercatat memiliki harta sebesar Rp11,7 miliar sedangkan Anies Rp10,9 miliar.
Dewan Pengurus Pusat Partai Persatuan Pembangunan (DPP PPP), resmi mengusung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (bacapres) pada Pilpres 2024. Sebelumnya, Ganjar telah ditetapkan sebagai bacapres oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Di sisi lain, Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang terdiri dari Partai Nasdem, PKS, dan Partai Demokrat telah mengusung Anies Baswedan sebaga bacapres.
Sebagai pejabat publik, Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo harus melaporkan kekayaannya kepada KPK. Berikut perbandingan kekayaan keduanya berdasarkan berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang dilaporkan pada 30 Maret 2022.
Ganjar Pranowo
Ganjar tercatat memiliki harta sebesar Rp11,7 miliar. Harta Ganjar terdiri dari delapan bidang tanah dan bangunan senilai Rp2,62 miliar yang tersebar di wilayah Bogor, Purbalingga, dan Sleman.