Politik

Jokowi di antara Golkar dan Gerindra

Jokowi diprediksi bakal segera berlabuh di parpol besar demi menjaga pengaruh politiknya.

Selasa, 03 September 2024 19:28

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumbar puja-puji untuk Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Berpidato dalam penutupan Rapimnas Gerindra di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (31/8) malam, Jokowi menyebut Gerindra beruntung punya politikus sekelas Prabowo.

"Buat saya, Prabowo Subianto itu sangat spesial. Saya sangat menghormati Pak Prabowo, sangat menghormati," ujar Jokowi di hadapan ribuan kader Gerindra yang memadati GBK. 

Menurut Jokowi, Prabowo adalah sosok yang bisa diandalkan. Ia mengaku cocok dengan Prabowo. "Saya merasa bisa saling percaya," kata Jokowi. 

Mendapat giliran berpidato, Prabowo langsung membalas pujian Jokowi. Tak hanya puja-puji, Prabowo juga berjanji bakal terus bersama Jokowi dan melindunginya dari segala ancaman.

"Kalau ada yang cubit Pak Jokowi, seluruh kader Gerindra yang akan merasakan sakitnya," kata mantan Danjen Kopassus itu. 

Kudus Purnomo Wahidin Reporter
Christian D Simbolon Editor

Tag Terkait

Berita Terkait