Bantuan ventilator AS ke Indonesia dikhawatirkan tak terealisasi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) disarankan mengambil upaya alternatif lain untuk memenuhi kebutuhan ventilator nasional untuk memerangi Covid-19. Demikian diungkapkan Anggota Komisi IX DPR, Saleh Partaonan Daulay.
Kendati sudah ada tawaran bantuan dari Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump sebagai upaya kerja sama menangani pandemi Covid-19, Saleh khawatir hal itu belum pasti dapat terpenuhi.
"Pasalnya, untuk kebutuhan AS sendiri itu sangat mendesak, dan saya kira perlu dipikirkan ulang juga mencari alternatif lain terkait ventilator ini," kata Saleh saat dihubungi Alinea.id, Senin (27/4).
Saleh menilai upaya Jokowi berkomunikasi dengan berbagai negara lain sebagai hal yang wajar, termasuk dengan Presiden AS Donald Trump untuk mencari bantuan dan kerja sama.
Namun, Saleh mengingatkan agar pemerintah sebaiknya jangan berhenti hanya meminta bantuan kepada Pemerintah AS saja.