Perwakilan KIB enggan komentari nama Ridwan Kamil yang dikabarkan akan menjadi sosok pilihan.
Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) belum memutuskan calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) yang akan diusung di Pilpres 2024. Meski sejumlah nama diperbincangkan, namun KIB yang terdiri dari Partai Golkar, PPP, dan PAN itu berdalih pendaftaran belum dibuka.
"Kita lagi istikarah," ujar Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani di komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (13/12).
Salah satu tokoh yang diduga menjadi incaran Golkar dan PAN ialah Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Kendati begitu, Arsul mengaku pihaknya belum menentukan capres dan cawapres.
"Kita belum buka pendaftaran ya, nggak tahu dia (Ridwan Kamil) daftar atau nggak . Nanti lah kalau udah buka pendaftaran gitu lho," katanya.
Saat ditanya peluang Ridwan Kamil, lagi-lagi Arsul berdalih. Menurutnya, semua tokoh yang punya elektabilitas tentu saja dilirik KIB.