Secapa AD menjadi klaster besar penularan corona di Indonesia.
Ketua MPR, Bambang Soesatyo, mendorong pemerintah melakukan tes coronavirus baru (Covid-19) dan pelacakan (tracing) secara masif. Dikhususkan diadakan di tempat-tempat berisiko.
Asrama-asrama pendidikan, salah satunya. "Guna mencegah terjadinya klaster baru penyebaran Covid-19," katanya melalui keterangan tertulis, Kamis (9/7).
Politikus Partai Golkar itu meminta demikian usai banyaknya warga Sekolah Calon Perwira Angkatan Darat (Secapa AD) di Kota Bandung, Jawa Barat (Jabar), positif Covid-19. Berdasarkan data Kementerian Kesehatan (Kemenkes), mencapai 1.262 orang.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 17 orang di antaranya dirujuk ke Rumah Sakit (RS) Dustira, Kota Cimahi, guna isolasi lantaran mengalami keluhan ringan. Sisanya menjalani swakarantina di Secapa AD karena tanpa keluhan.
Bamsoet, sapaannya, pun meminta pimpinan Secapa AD segera menangani kasus tersebut. Setidaknya mengirim siswa positif Covid-19 ke fasilitas kesehatan (faskes) rujukan guna mendapatkan penanganan.