Politik

PDIP anggap penetapan kandidat capres Nasdem demi curi perhatian publik

DPP Partai Nasdem menetapkan tiga kandidat sebagai bakal capres di 2024. Ketiganya ialah Anies, Ganjar dan Andik Perkasa.

Sabtu, 18 Juni 2022 11:08

Politikus PDI Perjuangan (PDIP) Andreas Hugo Pareira menyatakan pihaknya menghargai rekomendasi bakal calon presiden (capres) yang telah ditetapkan DPP Partai Nasdem. Salah satu di antaranya ialah kader PDIP, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. 

"Kendatipun demikian keputusan ini tentu masih sangat terbuka, yang menurut saya tidak lebih sebagai political exercise atau bagian dari dinamika untuk menarik perhatian publik," kata Andreas kepada wartawan, Sabtu (17/6). 

Menurut Andreas, Partai Nasdem masih harus berkoalisi dengan partai politik lain untuk menggenapi ambang batas pencalonan presiden (presidential thresold) 20% agar dapat mengusung capres dan cawapres. 

"Kemudian nama-nama yang diputuskan pun bukan kader partai sehingga tentu keterikatan emosionalnya pun tentu sangat rentan dengan NasDem," ujarnya. 

Sebelumnya, DPP Partai Nasdem menetapkan tiga kandidat sebagai bakal capres di 2024. Mereka ialah Ganjar Pranowo, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa.

Marselinus Gual Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait