Politik

Pengamat: Turunnya elektabilitas PDIP bukan karena Ahok

LSI mencatat elektabilitas PDIP pada Desember 2018 sebesar 27,7%, sementara pada Januari 2019 turun menjadi 23,7%.

Sabtu, 23 Februari 2019 20:09

Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA menunjukkan adanya penurunan dalam elektabilitas Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).   

LSI mencatat elektabilitas PDIP pada Desember 2018 sebesar 27,7%, sementara pada Januari 2019 turun menjadi 23,7%.

Banyak yang berasumsi bahwa masuknya Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab disapa BTP ke PDIP menjadi salah satu faktor menurunnya elektabilitas partai tersebut. 

Namun, Direktur Eksekutif Indonesia Public Institute (IPI) dan analis sosial-politik Karyono Wibowo menyatakan bahwa terlalu cepat untuk mengambil kesimpulan tersebut. 

"Saya belum berani mengambil kesimpulan bahwa menurunnya elektabilitas PDIP itu disebabkan karena masuknya BTP," jelas Karyono di Cikini, Jakarta, Sabtu (23/2). 

Valerie Dante Reporter
Khairisa Ferida Editor

Tag Terkait

Berita Terkait