PPP memandang kasus Romy dengan Erwin Aksa adalah persoalan pribadi.
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) angkat bicara setelah Ketua Majelis Pertimbangan Romahurmuziy dilaporkan ke polisi oleh Wakil Ketua Umum Golkar, Erwin Aksa. Pria yang akrab disapa Romy itu dilaporkan terkait dugaan pencemaran nama baik.
Plt Ketua Umum PPP Mardiono mengatakan, tabayyun adalah langkah yang paling dikedepankan oleh partainya. Terlebih, kasus ini dianggap perkara pribadi antara kedua belah pihak.
"PPP itu kita punya prinsip, setiap persoalan kita lakukan tabayyun dan kita melakukan solusi, kita cari solusi, itu yang terbaik," kata Mardiono saat ditemui di KPU, Jumat (12/5).
Ia mengaku tidak ingin ikut campur perkara ini karena masih dianggap ranah pribadi. Namun, bila bantuan hukum diperlukan, maka PPP siap menyediakan.
Kendati demikian, ia tidak meyakini, kasus ini akan berangsur panjang dan menjadi perkara hukum. Baginya, persoalan ini sebatas kesalapahaman antara kedua belah pihak.