Dukungan kepada Anies tidak hanya datang dari DKI Jakarta, melainkan dari wilayah lainnya.
Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani menyatakan, dukungan kader ke Anies Baswedan banyak dari wilayah DKI Jakarta. Meski demikian, PPP yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersama Partai Golkar dan PAN ini belum memutuskan capres yang diusung nantinya.
"Kita nggak bisa pungkiri misalnya DKI paling vokal agar kita mengusung Pak Anies, dan itu wajar," ujar Arsul kepada wartawan, Selasa (11/10).
Arsul kemudian mengungkapkan alasan banyaknya dukungan pengurus PPP ke Anies Baswedan. Pasalnya, lanjut dia, Anies merupakan Gubernur DKI Jakarta. Lalu, pengurus PPP DKI Jakarta punya hubungan intens dengan mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.
"Jadi wajar kalau ada (dukungan) itu," ucap dia.
Menurut Arsul, dukungan kepada Anies tidak hanya datang dari DKI Jakarta, melainkan dari wilayah lainnya.