Politik

SBY ketemu Paloh, Demokrat: Koalisi enggak usah pagi-pagi!

Menurut Hinca, saat ini Partai Demokrat terus melakukan kerja-kerja politik menjelang Pemilu 2024.

Senin, 06 Juni 2022 13:20

Politikus Partai Demokrat Hinca Panjaitan mengaku partainya tidak terburu-buru untuk menjalin koalisi dengan partai politik lain pada perhelatan Pilpres 2024. Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) ini berdalih, tahapan menuju Pemilu 2024 masih panjang.

Hal ini disampaikan Hinca terkait pertemuan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh di DPP Nasdem, Gondangdia, Jakarta Pusat, Minggu (5/6) malam. 

"Masih panjang, enggak usah pagi-pagi, ini baru 2022, pemilunya 2024," kata Hinca di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (6/6).

Menurut Hinca, saat ini Partai Demokrat terus melakukan kerja-kerja politik menjelang Pemilu 2024. Di mana Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY terus melakukan safari politik di berbagai daerah. Begitu juga dengan anggota legislatif dari Demokrat di Senayan, melakukan kerja sesuai tupoksinya.

Dia menegaskan, penentuan koalisi dilakukan pada waktunya. Menurutnya, sejauh ini belum ada pembahasan koalisi dengan parpol manapun.

Marselinus Gual Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait