Sikap blunder yang kerap dilakukan oleh Prabowo Subianto diprediksi bakal menggerus suara kaum millenial yang merupakan pemilih potensial.
Sikap blunder yang kerap dilakukan oleh Prabowo Subianto diprediksi bakal menggerus suara kaum millenial yang merupakan pemilih potensial di Indonesia.
Karakteristik kaum millennial adalah mereka yang kreatif, percaya diri dan terhubung dengan media. Terlebih, kaum millenial tidak pernah mau menjadi objek politik yang hanya sebagai mesin peningkat elektoral partai.
Sehingga tidak heran, kaum millenial mudah sekali mengubah pilihannya dan mudah terbawa pengaruh seperti keluarga, teman bahkan media-media. Apalagi, masih banyak pandangan pemuda yang berpandangan bahwa politik itu kotor.
Pengamat Politik Pangi Sarwi Chaniago mengatakan, jika ditentukan berdasarkan usia kaum millenial terbagi menjadi dua bagian, yaitu kaum millenial tua yang berada pada usia 28-38 tahun. Dan kedua yang berada pada kelahiran tahun 1991 – 1999.
Dia menegaskan, kaum millenial merupakan kaum yang cair, sehingga salah jika partai yang menginginkan partisispasi kaum millenial masih menggunakan cara-cara yang otoriter, karena kaum millenial merupakan kaum yang menyukai oligarki.