close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Foto peluncuran kerja sama perakitan bus listrik. Istimewa
icon caption
Foto peluncuran kerja sama perakitan bus listrik. Istimewa
Bisnis
Kamis, 17 Februari 2022 15:46

Bakrie Autoparts gandeng Tri Sakti rakit bus listrik

Saat ini VKTR telah memasok sejumlah 30 bus VKTR-BYD yang dalam waktu dekat segera beroperasi di rute non-BRT Transjakarta.
swipe

PT Vektr Mobiliti Indonesia (VKTR) menjalin kerja sama dengan perusahaan karoseri, Tri Sakti. Kerjasama dilakukan dalam perakitan bus listrik.

“Kerjasama antara VKTR dan perusahaan karoseri adalah bisnis yang kita fokuskan pada transportasi publik yang merupakan dukungan untuk transportasi elektrikasi,” kata President Director & CEO PT Bakrie Anindya Novyan Bakrie, dalam telekonferensi Kamis (17/2).

VKTR sendiri adalah entitas bisnis PT Bakrie Autoparts. ” Untuk program tersebut kita sudah uji coba selama 3.5 tahun, yang dimulai pada tahun 2018. Mendapatkan banyak dukungan untuk membuat sebuah gebrakan baru yaitu Bus Listrik. Tidak hanya di Jakarta tapi kami juga uji coba di Aceh, kemudian beralih ke wilayah Bogor,” imbuhnya.

VKTR melakukan kerjasama dengan Tri Sakti karena mempunyai kesamaan impian untuk menciptakan elektrikasi pada transportasi. Perakitan bus listrik akan dibantu teknologi BYD Auto, perusahaan asal China.

“Setelah beroperasi selama 40 tahun kami telah menghasilkan bus-bus besar yang sering digunakan untuk akses perjalanan. Bus listrik merupakan hal yang baru untuk kami, kami juga akan dapat melayani masyarakat luas dengan bus listrik,” kata Direktur Trisakti Andi K Widodo

Skema kerjasama yang dilakukan dari tahun 2018 berkaitan dengan inovasi teknologi kendaraan listrik, Kerjasama ini juga bertujuan untuk menciptakan inovasi yang baru terutama berkaitan dengan teknologi dalam transportasi publik.

Direktur Utama PT Vektr Mobiliti Indonesia, Gilarsi W Setijono menambahkan, saat ini VKTR telah memasok sejumlah 30 bus VKTR-BYD yang dalam waktu dekat segera beroperasi di rute non-BRT Transjakarta.

“Kami berharap dengan adanya kerja sama strategis VKTR, Tri Sakti, dan BYD Auto ini akan turut mempercepat kesiapan industri EV di Indonesia dalam memenuhi kebutuhan kendaraan listrik perkotaan seperti Jakarta, yang bebas emisi karbon dan mendukung udara bersih,” kata Gilarsi.

Gilarsi berharap, kolaborasi industri yang telah mereka jalin saat ini akan mampu melayani pemenuhan target Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang berniat mengoperasikan hingga 100 unit bus listrik dalam waktu dekat ini. Target Pemprov DKI itu akan dicoba dipenuhi dengan produk bus listrik jenis Completely Knocked Down (CKD) yang akan dirakit di workshop Tri Sakti. Mantan Direktur Utama PT Pos Indonesia ini juga menyatakan bahwa pihaknya akan menjaga kualitas dari produk kendaraan yang mereka produksi.

“Setiap bus listrik yang dihasilkan oleh VKTR dipastikan melewati proses quality management dengan standar terbaik, dan akan didukung dengan sistem after sales service yang memahami betul karakter kendaraannya.”

Ia pun membeberkan reputasi BYD Auto, salah satu pemain besar kendaraan listrik asal Tiongkok itu. “Semua kendaraan listrik BYD terbukti berkualitas dan memiliki standar keamanan dan kenyamanan yang sangat baik. Terbukti, BYD bisa memasuki pasar-pasar yang memiliki standar mutu dan keamanan yang tinggi seperti di Eropa dan Amerika,” ungkapnya.

img
Dinda Berenice
Reporter
img
Fitra Iskandar
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan