close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Logo PT Buyung Poetra Sembada Tbk. (HOKI). Istimewa
icon caption
Logo PT Buyung Poetra Sembada Tbk. (HOKI). Istimewa
Bisnis
Selasa, 05 Januari 2021 14:49

Buyung Poetra Sembada akan lakukan stock split

Perubahan nilai saham ini tengah dalam pemantauan Bursa Efek Indonesia.
swipe

Emiten produsen beras PT Buyung Poetra Sembada Tbk. (HOKI) berencana melakukan perubahan atau pemecahan nilai nominal per saham perseroan atau stock split dengan rasio 1:4.

Direktur HOKI Budiman Susilo mengatakan, perubahan nilai saham ini tengah dalam pemantauan Bursa Efek Indonesia, dan akan dimintakan persetujuan dari para pemegang saham pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang dilakukan pada 27 Januari.

“Rencana pemecahan nilai nominal saham HOKI dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan likuiditas saham perseroan, serta meningkatkan daya beli investor terhadap saham HOKI," kata Budiman dalam keterangan resminya, Selasa (5/1).

Dengan stock split ini, emiten produsen beras dengan nama Topi Koki dan Hoki ini berharap, dapat meningkatkan akses bagi para investor ritel dengan harga saham yang lebih terjangkau dan likuiditas saham meningkat.

"Kami optimistis stock split dapat meningkatkan jumlah pemegang saham perseroan," ujarnya.

Untuk diketahui, pada penutupan perdagangan Senin (4/1) kemarin, saham HOKI tercatat ditutup pada harga Rp1.055 per saham. Setelah perseroan mengumumkan rencana stock split ini, saham perseroan tercatat naik ke rentang harga Rp1.175 per saham pada perdagangan sesi II, Selasa (5/1).

Sebagai informasi, selain membahas dan memutuskan aksi stock split, RUPSLB perseroan juga akan membahas agenda pengangkatan kembali direksi dan dewan komisaris perseroan, untuk periode lima tahun. Pada RUPSLB ini, HOKI juga akan membahas dan memutuskan perubahan anggaran dasar lainnya.

Di sisi lain, Budiman menuturkan, HOKI terus berupaya memberikan kinerja yang terbaik melalui strategi-strategi yang dilakukan. Selain sukses meraih sertifikasi Lingkungan, Sosial, dan Tata Kelola (ESG) dari The Planet Mark, HOKI juga telah selesai membangun pembangkit listrik tenaga kulit padi (sekam) di Palembang, Sumatera Selatan.

Lalu, HOKI berencana penambahan mesin pengering (dryer machine) dan pecah kulit di pabrik Subang, Jawa Barat. Strategi lainnya, HOKI akan meningkatkan kapasitas produksi total HOKI melalui pembangunan pabrik baru di wilayah Tugumulyo, Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan.

Sehingga, total kapasitas seluruh pabrik HOKI menjadi 75 ton/jam pada 2021 dan menjadi 95 ton/jam pada 2022.

“Ke depan dengan berbagai strategi yang dijalankan, kami harap dapat memberikan kinerja yang positif bagi perusahaan,” tutur Budiman.

img
Annisa Saumi
Reporter
img
Hermansah
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan