close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Bank Indonesia mengumumkan Cadev per akhir Juli 2018 mencapai US$118,3 miliar. Posisi tersebut berkurang US$1,5 miliar dari bulan sebelumnya US$119,8 miliar. / Antara Foto
icon caption
Bank Indonesia mengumumkan Cadev per akhir Juli 2018 mencapai US$118,3 miliar. Posisi tersebut berkurang US$1,5 miliar dari bulan sebelumnya US$119,8 miliar. / Antara Foto
Bisnis
Selasa, 07 Agustus 2018 20:46

Cadev terkuras Rp198 triliun untuk bayar utang dan stabilitas rupiah

Cadangan devisa telah terkuras US$13,68 miliar (Rp198,36 triliun) untuk bayar utang dan stabilitas nilai tukar rupiah.
swipe

Cadangan devisa telah terkuras US$13,68 miliar (Rp198,36 triliun) untuk bayar utang dan stabilitas nilai tukar rupiah.

Bank Indonesia mengumumkan Cadev per akhir Juli 2018 mencapai US$118,3 miliar. Posisi tersebut berkurang US$1,5 miliar dari bulan sebelumnya US$119,8 miliar.

Jika dihitung sejak awal Januari, Cadev telah tergerus US$13,68 miliar dari posisi US$131,98 miliar. Devisa digunakan untuk pembayaran utang dan stabilitas nilai tukar rupiah.

BI dalam pernyatan tertulis pada Selasa (7/8) menyebutkan, jumlah cadangan devisa saat ini masih menopang ketahanan sektor eksternal dan menjaga stabilitas makroekonomi serta sistem keuangan.

"Meskipun lebih rendah dibandingkan dengan US$119,8 miliar pada akhir Juni 2018. Posisi cadangan devisa tersebut setara dengan pembiayaan 6,9 bulan impor atau 6,7 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, serta berada di atas standar kecukupan internasional sekitar tiga bulan impor," tulis Direktur Departemen Komunikasi BI Arbonas Hutabarat.

Ke depan, BI memandang cadangan devisa tetap memadai didukung keyakinan terhadap stabilitas dan prospek perekonomian domestik yang tetap baik, serta kinerja ekspor yang tetap positif.

Menurut data BI, posisi cadangan devisa per Januari 2018 sebesar US$131,9 miliar yang kemudian turun di Februari 2018 menjadi US$128,06 miliar.

Selanjutnya cadangan devisa juga turun pada Maret 2018 menjadi US$126 miliar. Kemudian pada April 2018 cadangan devisa turun menjadi US$124,9 miliar.

Di Mei 2018, cadangan devisa Indonesia menurun US$1,1 miliar menjadi US$122 miliar. Di Juni 2018, cadangan devisa kembali melorot US$3,1 miliar menjadi US$119,8 miliar.

Sumber: Antara

 
img
Sukirno
Reporter
img
Sukirno
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan