close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Gedung Bank BNI. Foto istimewa
icon caption
Gedung Bank BNI. Foto istimewa
Bisnis
Rabu, 05 Januari 2022 12:20

Direksi dan Komisaris Bank BNI borong saham BBNI

Harga pembelian saham yang dilakukan Direksi dan Komisaris Bank BNI tercatatkan lebih murah dari harga pasar.
swipe

15 Direksi PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) memborong saham senilai Rp14,11 miliar, atau 3,47 juta lembar dengan harga pelaksanaan Rp4.057,7 per saham pada 30 Desember 2021.

“Transaksi untuk pelaksanaan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 45/POJK.03/2015 tentang penerapan tata kelola dalam pemberian remunerasi bagi bank umum,” tutur Corporate Secretary Bank BNI Mucharom ,di keterbukaan informasi BEI, dikutip Rabu (5/1).

Mucharom menjelaskan, harga pembelian saham yang dilakukan Direksi dan Komisaris Bank BNI tercatatkan lebih murah dari harga pasar, karena mengacu harga penutupan 30 Desember 2021. Di mana pada saat itu, saham Bank BNI bertengger di Rp6.725 per saham.

“Untuk kalangan direksi mendapat harga Rp4.057,7 per saham, dengan kata lain transaksi itu mendapat diskon 39,66% atau Rp2.667,3 per saham," ungkapnya.

Data Bursa Efek Indonesia menyebutkan, Direktur Utama Royke Tumilaar menyerok 163.584 saham Bank BNI senilai Rp663,74 juta. Wakil Direktur Adi Sulistyowati menebus 432.271 lembar senilai Rp1,75 miliar. Direktur Keuangan Novita Widya Anggraini membeli 139.046 lembar sejumlah Rp564,2 juta.

Kemudian, Direktur Hubungan Kelembagaan Sis Apik Wijayanto membeli 364.997 lembar sejumlah Rp1,48 miliar. Direktur Manajemen Risiko David Pirzada membeli 139.046 lembar senilai Rp564,2 juta. Direktur Treasury & International Henry Panjaitan membeli 139.046 lembar sejumlah Rp564,2 juta. Direktur Bisnis UMKM Muhammad Iqbal memboyong 139.046 lembar senilai Rp564,2 juta.

Lalu, Direktur Human Capital & Kepatuhan Bob Tyasika Ananta menyerok 431.092 lembar senilai Rp1,74 miliar. Direktur Bisnis Konsumer Corina Leyla Karnalies kecipratan 364.997 lembar senilai Rp1,48 miliar. Direktur IT & Operasi YB Hariantono membeli 364.997 lembar sejumlah Rp1,48 miliar.

Sementara itu, untuk Direktur Corporate Banking Silvano Winston Rumantir membeli 139.046 lembar sejumlah Rp654,2 juta. Direktur Layanan & Jaringan Ronny Venir menebus 139.046 lembar senilai Rp654,2 juta. Komisaris Ratih Nurdiati membeli 182.372 lembar sejumlah Rp740 juta. 

Selanjutnya, Komisaris Askolani juga membeli 182.372 lembar senilai Rp740 juta. Dan, Komisaris Susyanto membungkus 156.959 lembar senilai Rp363,88 juta.

img
Ratih Widihastuti Ayu Hanifah
Reporter
img
Hermansah
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan