close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Sebuat pesawat Emirates Airlines mendarat di Landasan Pacu atau Runway 3 setelah resmi dioperasikan pertama kalinya di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (20/12). /Antara Foto
icon caption
Sebuat pesawat Emirates Airlines mendarat di Landasan Pacu atau Runway 3 setelah resmi dioperasikan pertama kalinya di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (20/12). /Antara Foto
Bisnis
Minggu, 22 Desember 2019 20:19

Hingga Februari 2020, harga tiket pesawat LCC tetap murah

Menhub mengapresiasi diskon harga tiket yang diberlakukan sejumlah maskapai.
swipe

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memuji langkah sejumlah maskapai penerbangan yang menunurunkan tarif tiket pesawat mereka sesuai komitmen yang disepakati antara pemerintah dan maskapai. Menurut dia, tiket pesawat untuk penerbangan bertarif rendah atau low cost carrier (LCC) sudah bisa dijangkau masyarakat. 

"Sekarang sudah dalam satu tarif yang oke. Kemarin saya cek ke Jogja Rp700.000 dan Bali Rp1 juta. (Tarifnya) sudah turun," kata Budi kepada wartawan di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (22/12).

Tarif murah ini bakal berlaku untuk periode waktu tertentu, yakni saban Senin hingga Kamis setiap pekan. Pengurangan tarif sebesar 30% dari harga normal dan berlaku hingga Februari 2020.

"Saya terima kasih untuk Garuda Indonesia, Lion Air, Batik Air yang telah memberikan harga-harga khusus," ucap Budi. 

Pada kesempatan yang sama, Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub Polana B Pramesti mengatakan semua maskapai sudah menurunkan harga tiket pesawat mereka. 

"Bukan kebijakan. Kita imbau kepada airline untuk memberikan harga terjangkau hari Senin sampai Kamis. Enggak ada yang mahal sekarang," ujarnya. 

Polana mengatakan, belum ada keputusan terkait perlu atau tidaknya harga tiket murah itu dipertahankan. "Sementara ini, kita bebaskan kepada airline (akan memberlakukan sampai kapan), tapi rata-rata sampai Februari. Nanti dilihat lagi," kata dia. 


 

img
Nanda Aria Putra
Reporter
img
Christian D Simbolon
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan