close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Penjaga wahana berdiri di lokasi pasar malam yang tutup di Kanal Banjir Timur, Jakarta Timur, Minggu (10/5/2020). Antara Foto/Muhammad Adimaja
icon caption
Penjaga wahana berdiri di lokasi pasar malam yang tutup di Kanal Banjir Timur, Jakarta Timur, Minggu (10/5/2020). Antara Foto/Muhammad Adimaja
Bisnis
Rabu, 20 Mei 2020 22:54

Pasar malam menjamur di Jakarta jelang Lebaran

Satpol PP berencana menertibkannya karena berpotensi jadi klaster penyebaran Covid-19.
swipe

Pasar malam mulai menjamur di sejumlah wilayah di Ibu Kota jelang Lebaran. Ini berpotensi menjadi klaster anyar penyebaran coronavirus baru (Covid-19).

Karenanya, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) segera berkoordinasi dengan komandan di tingkat kelurahan/kecamatan terkait penertibannya.

"Kita akan koordinasi. Manpol (Komandan Satpol PP) kecamatan dan kelurahan akan kami minta untuk membicarakan masalah ini," ucap Kepala Satpol PP Jakarta Barat, Tamo Sijabat, Rabu (20/5).

Menurut dia, pihak kelurahan/kecamatan bakal lebih mudah menindak serta mengingatkan warga dan pedagang, agar tak membuat kerumunan.

Dirinya melanjutkan, pelibatan personel Polri dan TNI di masing-masing wilayah dapat memperkuat penindakan.

"Kita juga enggak berani main membubarkan saja, apalagi menjelang Lebaran. Nantinya malah ribut lagi," jelasnya.

Kata Tamo, yang berjualan umumnya pedagang musiman. Diyakini keberadaan pasar malam meredum seiring usainya Ramadan. (Ant)

img
Fatah Hidayat Sidiq
Reporter
img
Fatah Hidayat Sidiq
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan